Rabu, 28 Juli 2010

Materi 29 Juli 2010

HISTORY OF the INTERNET

Internet(interconnection networking) merupakan jaringan komputer yang menghubungkan komputer" di seluruh dunia(world wide network), sehingga terbentuk ruang maya jaringan komputer ( cyber space) dimana antr satu komputer dan komputer lainnya dapat saling berhubungan atau berkomunikasi.

pd tahun 1969 ARPANET dibentuk. ditemukan 4 titik yang saling berkoneksi : UCLA( University of California of Los Angles), SRI(Standford Research Institute), UCSUB( University California of Santa Barbara), U. of Utah.

Charley Kline merupakan orang yang pertama kali mengirim data paket dr UCLA.
sedangkan Steve Crocker mengirim RFC( Request of Comment).
Pada tahun 1970 Jon Postel mengembangkan RFC. pada tahun ini pula ARPANET menggunakan NCP ( Network Control Protokol) (Protokol :menentukan tata cara berkomunikasi yg digunakan dlm jaringan)

pada tahun 1971 Ray Tomlinson dr BBN ( Bolt, Beranek and Newman) menemukan 15 titik yang saling terkoneksi. pada tahun ini pula program e-mail ditemukan.

pada tahun 1972 Ray Tomlinson memilih @(baca : et) untuk memisahkan antar user id dengan host name. program chat antar komputer ditemukan pertama kali di UCLA.

1973 Ethernet(jenis tata cara pengkabelan) ditemukan oleh Bob Metchalfe's.
1974 TCP ( Transmission Control Protocol)
1975 Mailing List ( tempat diskusi lewat email di internet) dibuat oleh Steve Walker.
1976 Ratu Elizabeth II mencoba mengirim email dan berhasil!!
1978 TCP dibagi menjadi TCP(Transmission Control Protocol) dan IP ( Internet Protocol)
1979 3Com( perusahaan penyedia akses internet) didirikan oleh Bob Metcalfe
1981 BITNET ( Because It's Time NETwork) dibentuk.
1982 DoD( Departement of Deffence) menggunakan TCP/IP untuk saling berkoneksi.
1983 NCP oleh ARPANET diubah menjadi TCP/IP. ARPANET dibagi menjadi 2 yaitu ARPANET(umum) dan MILNET(Millitary Net).
1984 DNS ( Domain Name System) diperkenalkan.( domain: nama kolputer server yang menyediakan layanan. ISP: pengelola layanan). pada tahun ini Host nya sudah lebih dari 1000( jangan ditanya sekarang berapa ratus juta XD)
1986 NSFNET(semacam BITNET N ARPANET) digunakan untuk menghubungkan 5 SUPER komputer yang saling berhubungan,
1987 lebih dari 10.000 host
1988 dibuat pertama kali VIRUS INTERNET oleh Morris. CERT ( Computer Emergency Response Team) merupakan tim pertama yang merespon adanya virus tersebut. IRC jg dibuat pada tahun ini.
1989 sudah lebih dari 100.000 host!!!
1990 ARPANET berhenti dari AOL( American OnLine). CompuServe mengembangkan pelayanan dial-up.
1991 www ( world wide web) dibuat oleh Tim Berners- Lee dari CERN. Sistem Operasi Linux dirilis pertama kali.
1992 pemilik host sudah lebih dari 1.000.000. MBONE( Mlticase Backbone) dibuat.
1993 Network Solution( perusahaan solusi jaringan ) memilih untuk mengembangkan registrasi domain name secara online. www.whitehouse.gov online.
Mosaic diciptakan.

nb:
MBONE
Backbone adalah jaringan dasar yang menghubungkan
setiap sarana telekomunikasi yang berfungsi sebagai sarana penunjang atau
tulang punggung atas ketersediaan hubungan atau koneksi.
berhubung saya kurang kerjaan saya tambahin...^^

Untuk menghubungkan seluruh Nusantara diperlukan suatu media sebagai
jaringan utama dalam melakukan komunikasi antardaerah. Sarana komunikasi
tersebut menciptakan suatu pertukaran data antardaerah dan hasil
pertukaran data kita sebut sebagai informasi. Sementara komunikasi dan
informasi yang cepat dan andal baik di sisi pemerintahan maupun swasta
sudah menjadi suatu kebutuhan penting.

Pemanfaatan teknologi dan informasi merambah ke setiap segi kehidupan
dengan pesatnya perkembangan dunia information communication technology
(ICT). Kebutuhan telekomunikasi di Tanah Air yang terdiri dari ribuan
pulau mengharuskan pemerintah memikirkan kehadiran suatu infrastruktur
jaringan telekomunikasi yang dapat menjadi sarana pemersatu bangsa.
Infrastruktur jaringan telekomunikasi tadi adalah Backbone Nasional yang
mengintegrasikan setiap jaringan yang ada di Indonesia.

Sementara infrastruktur lainnya adalah kebutuhan atas pusat data, yang
biasa disebut dengan Data Center yang menjadi bagian penting dalam
penyebaran informasi. Data center tidak hanya berfungsi sebagai pusat data
dan informasi, tetapi juga berfungsi menyimpan back-up data dan informasi
yang ada bagi setiap unsur pemerintah maupun masyarakat yang terintegrasi.

Backbone dan Data Center Nasional merupakan infrastruktur yang saling
berkaitan, tidak sekadar integrator. Keduanya dapat difungsikan sebagai
local exchange antarregion, nasional maupun kebutuhan gateway ke dunia
internasional. Kehadiran kedua fasilitas ini di setiap area strategis
dapat menjadi solusi pengamanan teritorial dan ketahanan nasional di
sektor ICT. Perangkat hukumnya kini sudah dipersiapkan, termasuk
penanganan cyber crime dan implementasi cyber law.

Kehadiran Backbone dan Data Center Nasional juga akan merangsang
pertumbuhan dari aplikasi elektronik yang sudah mulai berkembang saat ini.
Seperti e-gov, e-portal, e-finance, e-procurement, e-learning, dan lainnya
yang pemanfaatannya masih untuk kepentingan internal, belum terintegrasi
secara nasional.

Dari sekian banyak infrastruktur yang tersedia, baik pada jaringan
backbone maupun akses, belum satu pun operator di Indonesia yang dapat
memenuhi kebutuhan nasional. Pertumbuhan kepadatan telepon yang masih
rendah membuat digital divided cukup tinggi karena infrastruktur hanya
terkonsentrasi di area perkotaan saja. Padahal meluasnya jaringan sampai
ke pedesaan dapat merangsang pertumbuhan ekonomi.

BACKBONE dan Data Center Nasional bagi negara maju dan berkembang saat ini
sudah menjadi suatu kebutuhan utama menyangkut hal ketersediaan sarana
telekomunikasi, informasi dan data. Misalnya di Korsel, untuk local
exchange-nya dipersiapkan jaringan yang berkapasitas lebih dari 85 Gbps
dengan 12 data center yang tersebar di setiap wilayahnya. Seoul sendiri
memiliki lima data center yang kapasitasnya sampai skala terabyte.

Kehadiran Backbone dan Data Center Nasional di Indonesia juga diharapkan
dapat menciptakan sumber database di setiap sektor. Antara lain database
kependudukan, kekayaan sumber alam, database pendidikan, perbankan dan
sebagainya. Jika terwujud, ia dapat digunakan pemerintah dalam menjalankan
roda perekonomian maupun pengambilan keputusan.

Dengan infrastruktur tadi petani misalnya, bisa mendapat informasi lokasi
pemasaran hasil buminya dan harga bahan pokok dari tangan pertama. Ini
diharapkan dapat memicu laju pertumbuhan ekonomi mulai dari pedesaan.

Mulai tahun 2005 pemerintah akan membangun proyek serat optik Palapa Ring
di tujuh lokasi yang dibagi dua tahap dalam lima tahun dengan dana sekitar
900 miliar dollar AS. Proyek serat optik sepanjang 36.000 kilometer itu
diharapkan dapat meningkatkan peluang bagi industri telekomunikasi,
mempercepat program USO (universal service obligation) dan bermanfaat
dalam rangka pengamanan ketahanan nasional.

Harus ada badan pengelola Palapa Ring sehingga kendali dan
pengoperasiannya berada dalam koordinasi pemerintah. Ini penting karena
data dan informasi yang akan dilewatkan banyak menyangkut kekayaan negeri
ini, termasuk masalah ketahanan nasional. Jika tidak, Indonesia akan
mengalami krisis informasi di negeri sendiri karena lalu lintas data dan
informasi akan dikendalikan operator asing.

Menghadirkan Backbone dan Data Center Nasional memang tidak segampang
membalikkan telapak tangan. Tetapi kita harus optimis paling tidak memberi
kesempatan pada masyarakat pedesaan untuk dapat menikmati sarana
telekomunikasi untuk dapat bertukar informasi ke seluruh dunia.

from: Kurnia Rumdhony Pemerhati Masalah ICT

Nb:
MOSAIC
Mosaic adalah browser web dikreditkan dengan mempopulerkan World Wide Web. Ini juga merupakan klien untuk protokol terdahulu seperti FTP, NNTP, dan gopher. Its
bersih, mudah dipahami antarmuka pengguna, keandalan, port Windows dan
instalasi sederhana semua berkontribusi untuk membuat aplikasi yang
membuka Web untuk masyarakat umum Musa. juga browser pertama yang
menampilkan gambar sejalan dengan teks daripada menampilkan
gambar
dalam jendela terpisah.Meskipun sering digambarkan sebagai web
browser grafis pertama, Mosaic didahului oleh Erwise kurang terkenal dan ViolaWWW.



YESSSSSSS!!!!!!!! SELESAIIII!!!^^
Mrs Fishy mohon pamit!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar